Robot NXT LEGO MINDSTORM

Rabu, 09 Desember 2009

Sedikit berbagi pengalaman, saya pernah mengikuti lomba robot pada tanggal 19 dan 21 Maret 2009,yang diadakan di Universitas Gunadarm nama lombanya Gulifobot 2009. Pada lomba ini ada 2 macam tipe perlombaan,

1. Line follower rakitan dimana para peserta merakit sendiri robot yang akan dibuat mulai dari komponen - komponen nya sampai berbentuk robot yang lengkap dengan program nya sehingga dapat mengikuti garis yang ditentukan, program yang digunakan biasa nya C++ dan kita harus mempelajari coding dari program sesuai dengan robot yang akan di jalankan . Untuk pemenang lomba ini ada 2 kriteria yang pertama kategori tercepat mengikuti garis yang ditentukan dan yang kedua yaitu untuk design terbaik, tapi sayang nya saya gak ikutan lomba yang ini.

2. Line follower dengan menggunakan Robot NXT LEGO MINDSTORM, saya sebagai salah satu pesertanya,meskipun belum jadi juara tapi terselip pengalaman yang berharga yang mungkin orang lain belum pernah mencobanya dan mendapatkannya.

Simple memang secara kasat mata namun ini yang menarik perhatian saya. Sebelumnya mungkin teman- teman sudah pada tahu mengenai robot lego ini,seperti kebanyakan robot - robot lego yang suka di mainkan anak SD bahkan TK. Bagi yang suka bermain lego ya model nya hampir sama namun pada NXT LEGO MINDSTORM merupakan robot rancang bangun yang dilengkapi dengan pemrograman visual sehingga dapat dimengerti dengan mudah oleh siapapun meskipun baru mempelajari bahasa permograman ini. Untuk mendownload program nya robot lego ini dilengkapi dengan NXT yaitu suatu alat untuk mendownload program yang telah kita buat.

Berikut gambar dari NXT dan spesifikasinya :


  • 32-bit ARM7 microprocessor
  • 256 Kbytes FLASH, 64 Kbytes RAM
  • 8-bit microprocessor
  • 4 Kbytes FLASH, 512 Byte RAM
  • Bluetooth wireless communication,Bluetooth class II V2.0 compliant
  • USB 2.0 port
  • Four input ports, six-wire digital platform
  • Three output ports, six-wire digital platform
  • Dot matrix display, 60 x 100 pixels
  • Loudspeaker, 8 KHz sound quality
  • Power source: Rechargeable lithium battery or six AA Batteries
  • Plug for power adapter: US: 120VAC 60Hz UK, EU, AUS: 230~ 50Hz


pemrograman visual line follower:













Ini robot yang saya buat




Comments

4 Responses to “Robot NXT LEGO MINDSTORM”
Post a Comment | Posting Komentar (Atom)

oke gud story...although we are not d winner....=(

makasih :)
kekalahan itu awal sebuah kemenangan
learn from mistake

maharghi mengatakan...
20 April 2010 pukul 02.25

kapan mba ada lomba serupa lagi?

Anonim mengatakan...
3 Desember 2010 pukul 04.03

Wah menarik skali ya kak...
aku jg mw blajar2 lego niiy kak..
Boleh minta program yg bwt di NXT-G gak?
Boleh ya kak??? boleh ya?
^_^

Posting Komentar

 
Dewi Punya Cerita. Citrus Pink Blogger Theme Design By LawnyDesignz Powered by Blogger